Jumat, 22 Februari 2013

Penanganan striktur uretra

SACHSE'  procedure
 Adalah salah satu metode untuk menangani striktur uretra. Yaitu menyempitnya lumen uretra sehingga mengakibatkan terganggunya aliran kencing, juga ejakulat. Pada prosedur ini H Sachse,pada tahun 1974 menciptakan alat secara visual langsung melihat area yang menyempit, pisau khusus dibuat untuk memotong jaringan fibrotik. Prosedur ini tidak memakai energi elektrokauter atau yang lain sehingga prosedur dengan pisau tersebut disebut juga cold knife internal urethrotomy.